Warga Pagar Agung Meninggal Dunia, Diduga Covid-19 PAGAR AGUNG - Angka kematian diduga karena Covid-19, masih terus ada. Terbaru Lansia warga Desa Pagar Agung, Kecamatan Seluma Barat terkonfirmasi meninggal dunia diduga akibat Covid-19. Pasien yang sebelumnya dirawat di RSUD Tais, pada Rabu (1/9) sore WIB dimakamkan dengan protokol kesehatan Covid-19. Lalu tujuh orang keluarga yang pernah kontak erat dengan pasien, kemarin (2/9) sudah di-swab antigen dan hasilnya negatif. \"Tadi (kemarin) tim tracer kita melakukan tracing di Desa Pagar Agung, ada tujuh orang yang pernah kontak erat di-swab. Dan alhamdulillah hasilnya seluruh anggota keluarga negatif Covid-19 melalui hasil pemeriksaan swab antigen. Tracing ini kami lakukan karena, kemarin (1/9) ada salah satu masyarakat di sana meninggal dunia. Dan kita sudah mengantongi hasil swab PCR dari RSUD Tais,\" kata Weri Astomo, S, Kep Plt Kepala Puskesmas Talang Tinggi, kemarin. Menurut informasi dari keluarga, pasien yang meninggal dunia ini juga memiliki riwayat penyakit dalam yaitu diabetes. Saat menjalani pengobatan di RSUD Tais pada tanggal 24 Agustus dilakukan swab PCR dan hasilnya positif Covid-19. Setelah itu langsung dilakuka tindakan dengan SOP pasien Covid-19. Kades Pagar Agung I Inswasta saat dihubungi membenarkan bahwa salah seorang warga desanya meninggal dunia diduga karena Covid-19. \"Ya betul salah satu warga kita meninggal dunia diduga karena Covid-19. Setelah sebelumnya dirawat di RSUD Tais, warga kami meninggal dunia. Dan pemakamannya dilakukan sesuai dengan protokol Covid-19,\" tutupnya. (adt)
Ada Warga Pagar Agung Diduga Meninggal Covid
Kamis 02-09-2021,09:57 WIB
Editor : Radar seluma
Kategori :