Sebanyak 1,639 PPS Seluma Ikut Tes Wawancara, Diambil??

Sebanyak 1,639 PPS Seluma Ikut Tes Wawancara, Diambil??

Wawancara PPS di KPU Seluma--

 

 

PEMATANG AUR, radarselumaonline,  - Tahap seleksi Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang terakhir yaitu wawancara sudah diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seluma. Total ada 1.639 pelamar yang lulus seleksi Computer Assited Test (CAT) dan mengikuti wawancara.

 

Ketua KPU Seluma Sarjan Effendi, SE, M.Ak menyampaikan pada tanggal 24 Januari ini seluruh calon anggota PPS yang lulus akan segera dilantik.

 

"Hari ini (kemarin) kami melaksanakan tahapan seleksi wawancara. Tahapan ini akan diselenggarakan selama tiga hari. Dan pada 23 Januari akan diumumkan yang lulus. Dijadwallkan pada tanggal 24 Januari itu sudah pelantikan," kata Sarjan, kemarin.

 

BACA JUGA:Inovasi Pelayanan, Dinkes BS Sambangi Rumah Warga

 

Dari sekian pelamar tersebut dikatakan Sarjan jumlah anggota PPS yang dibutuhkan adalah 606 orang. Masing-masing desa atau kelurahan akan memiliki tiga orang anggota PPS. Kemudian ditambah lagi persiapan Pergantian Antar Waktu (PAW) sebanyak tiga orang juga.

 

"Kita berharap seluruh pelamar hadir dan mengikuti tahapan seleksi wawancara ini," sambungnya.

 

Sumber: