Berikut Total Anggaran PSU Bengkulu Selatan yang Dibutuhkan

Berikut Total Anggaran PSU Bengkulu Selatan yang Dibutuhkan

Pencabutan nomor Pilkada BS--

BENGKULU SELATAN - Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan pada pilkada BENGKULU SELATAN dilakukan pemungutan suara ulang (PSU) . 

 

Dilansir Detiksumbagsel, Pemkab Bengkulu Selatan akan menyiapkan anggaran PSU sebesar Rp 14.336.509.000 yang bersumber dari realisasi sejumlah OPD di pemerintahan tersebut.

 

 

Dikutip Minggu (9/3/2025) bahwa Kepala Bappeda Kabupaten Bengkulu Selatan, Fikri Aljauhary menyampaikan, walau di tengah efisiensi anggaran telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 14.336.509.000 untuk pelaksanaan PSU di Bengkulu Selatan.

 

"Anggaran PSU berdasarkan pengajuan dari KPUD Bengkulu Selatan, Bawaslu, Polres dan TNI totalnya Rp 14 miliar lebih," kata Fikri.

 

Dilanjutkannya, untuk Kabupaten Bengkulu Selatan ini sumber pembiayaan dari efisiensi dan rasionalisasi anggaran seluruh OPD di Bengkulu Selatan.

 

"Soal anggaran pemkab telah siap untuk melaksanakan PSU pada bulan April mendatang," jelas Fikri.

BACA JUGA: Didiskualifikasi, Gusnan Mulyadi Legowo! Siap Menangkan Jagonya di PSU BS

BACA JUGA:Bawaslu Butuh Rp 4,2 Miliar, Awasi PSU di Bengkulu Selatan

Sumber: