4 Rekomendasi Game Horor Dengan Mekanisme Co-op yang Revolusioner

4 Rekomendasi Game Horor Dengan Mekanisme Co-op yang Revolusioner

Game Horor Dengan Mekanisme Co-op yang Revolusioner--

 

radarseluma.disway.id - Pada dunia game horor sudah pasti akanmenghadirkan suasana yang mencengkam, mengerikan dan mendebarkan yang bertujuan membuat para pemain merasakan sesnsasi rasa takut yang luar biasa.

Namun nyatanya, game horor tidak semuanya akan seperti itu, ternyata ada beberapa game horor yang menawarkan mode co-op yang bertujuan untuk membantui menghadapi ketakutan dan kengerian para pemain.

Tidak hanya itu saja nyatanya ada bebrapa game horor yang menawarkan mekanisme co-op yang sangat unik sekaligus revolusioner. Mau tahu apa saja game tersebut? berikut daftarnya.

 

1. Forewarned 

Forewarned merupakan salah satu jenis game horor co-op yang menempatkan banyak pemain dalam situasi menjelajahi lokasi berhantu namun kali ini, pemain diajak untuk menyelidiki makam bawah tanah di Mesir. Makam bawah tanah semacam itu tentunya dipenuhi dengan banyak jebakan dan jika pemain terkena jebakan itu dan mati, mereka akan langsung berubah menjadi mumi.

Pemain yang menjadi mumi bisa memilih untuk tetap menjadi teman ataupun musuh yang dapat menyerang pemain lain dan mengajak mereka untuk menjadi mumi.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Game RPG Turn-Based Terbaik yang Wajib Kamu Coba

BACA JUGA:Inilah Daftar Game EA Dengan Turn-Based Terbaik untuk Dimainkan

2. Deceit 

Deceit telah terlebih dahulu mengimplementasikan mekanisme “pengkhianatan” kedalam gameplay co-op yang diusungnya. Pada game ini, enam hingga sembilan pemain akan terbangun di lokasi yang tidak diketahui, namun satu hingga tiga diantaranya terinfeksi oleh virus yang dapat merubahnya menjadi makhluk haus darah.

Pemain yang terinfeksi harus bisa mengecoh dan berburu pemain lain yang tidak terinfeksi, sementara pemain tidak terinfeksi harus selalu waspada dan mencoba kabur dengan aman.

 

Sumber: