Kades dan Sopir Truk Diperiksa Polisi, Lanjutan Aksi Percobaan Perkosaan di Seluma

Kasat Reskrim Polres Seluma--
SELEBAR, Radarseluma.Disway.id - Dalam penanganan kasus dugaan percobaan pemerkosa terhadap seorang mahasiswi yang sempat heboh di Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu. Hingga saat ini masih ditangani oleh penyidik Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Seluma.
BACA JUGA: Moxa Raih Capaian Positif di Tahun 2024 dengan GMV Rp 3,5 Triliun
BACA JUGA:Ketangguhan Mitsubishi Triton Double Cabin Mampu Segala Medan Menjadi Favorit Para Pengusaha
Hal tersebut terlihat dengan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang hingga saat ini masih terus dilakukan oleh penyidik Unit PPA Satreskrim Polres Seluma. Bahkan terlihat Kepala Desa Air Periukan dan juga sang sopir truk yang melihat awal peristiwa tersebut juga dilakukan pemeriksaan oleh penyidik Unit PPA Satreskrim Polres Seluma.
"Memenuhi panggilan penyidik, terkait kejadian kemarin mas," sampai Kepala Desa Air Periukan, Hajral Askani saat dikonfirmasi Radar Seluma.
Pemeriksaan dilakukan di ruang penyidik Unit PPA Satreskrim Polres Seluma. Selain kepala desa dan juga sopir truk. Penyidik Unit PPA Satreskrim Polres Seluma juga masih melakukan pemeriksaan terhadap korban dan juga terduga pelaku.
Pemeriksaan ini dilakukan penyidik untuk memperkuat alat bukti dalam perkara tindak pidana kasus percobaan pemerkosaan yang dilakukan oleh GE (20) warga Kabupaten Bengkulu Selatan. Terhadap seorang mahasiswi salah satu Universitas di Kota Bengkulu. Yakni berinisialkan RA (21) yang juga warga Kabupaten Bengkulu Selatan. Yang membuat gempar warga Desa Air Periukan Kecamatan Air Periukan, pada Selasa (28/1) malam yang lalu.
"Ini masih kita tindak lanjuti, penyidik unit PPA saat ini masih memintai keterangan saksi-saksi termasuk korban. Karena keterangan mereka sangat diperlukan dalam melengkapi berkas perkara yang sedang dilakukan penyidikan. Yang juga akan memperkuat alat bukti, selain barang bukti yang telah diamankan," terang Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prasetyo, SIK MH melalui Kasat Reskrim, AKP Prengki Sirait, SH saat dikonfirmasi Radar Seluma.
Sumber: