Daftar Harga Bapok di Seluma Jelang Nataru, Rata - Rata Naik!
Harga Sembako di Dua Pasar BS Masih Stabil--
TAIS - Menjelang pergantian tahun, harga bahan pokok (bapok) di Kabupaten Seluma mengalami lonjakan yang cukup signifikan, terutama pada komoditas cabai keriting. Kenaikan harga ini sudah terasa di pasar tradisional, dengan beberapa komoditas utama mencatatkan kenaikan yang cukup mencolok.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Seluma, Amri, mengungkapkan bahwa kenaikan harga bahan pokok di penghujung tahun bukanlah hal yang asing bagi masyarakat. Namun, lonjakan kali ini lebih terasa pada komoditas utama, yang menjadi kebutuhan sehari-hari masyarakat.
"Salah satu yang menarik perhatian adalah harga cabai keriting yang mengalami kenaikan drastis hingga 20 persen. Sebelumnya, cabai keriting dijual dengan harga sekitar Rp 25.000 per kilogram, kini melonjak menjadi sekitar Rp 45.000 per kilogram," kata Amri.
Selain cabai keriting, sejumlah bahan pokok lainnya juga tercatat mengalami kenaikan harga. Harga beras medium, misalnya, mengalami kenaikan moderat, dari sekitar Rp 57.500 per karung menjadi sekitar Rp 62.000 hingga Rp 63.000 per karung.
"Kenaikan harga beras, khususnya yang medium, masih terbilang biasa karena jika dipresentasikan kenaikan harga berasnya hanya sekitar 2 persen," ujar Amri.
Menurut Amri, melonjaknya harga bahan pokok ini tidak hanya terjadi di Kabupaten Seluma, tetapi juga di berbagai daerah lainnya. Beberapa faktor penyebab utama adalah cuaca buruk yang melanda daerah-daerah penghasil pertanian utama.
BACA JUGA:Inilah 5 Game Android yang Akan Rilis di Tahun 2025
BACA JUGA:Deretan Game Xbox Terbaru Pada Tahun 2025
Sumber: