Perintah Penangkapan Natanyahu Oleh ICC Ditantang Beberapa Negara, PM Hungaria Malah Undang Berkunjung
PM Israel Benjamin N--
Budapest, Radarseluma.Disway.Id - Adanya perintah Mahkamah Pidana Internasional (ICC) untuk menangkap Perdana Menteri Israel Benjami Netanyahu srta Menhamnya an para petinggi Hamas, tampaknya hanya akan menjadi polemik. Pasalnya beberapa perintah ICC sebelumnya, seperti menangkap Presiden Rusia Vladimir Putin juga tidak terlaksana.
BACA JUGA:Kripto Baru Echelon Prime (PRIME) Sudah Listing di INDODAX!
BACA JUGA:Jonatan Christie ke Final Cina Master 2024, Sikat 3 Wakil Tuan Rumah!
Bahkan Perdana Menteri (PM) Hungaria Viktor Orban menantang perintah penangkapan yang dirilis Mahkamah Pidana Internasional (ICC) tersebut. Viktor Orban bahkan mengundang PM Israel Benjamin Netanyahu untuk mengunjungi negaranya.
Untuk diketahui, Hungaria merupakan salah satu negara anggota ICC yang menandatangani Statuta Roma.
Seperti diketahui, ICC yang berkantor di Den Haag, Belanda, pada Kamis (21/11) merilis surat perintah penangkapan untuk Netanyahu dan mantan Menteri Pertahanan (Menhan) Israel Yoav Gallant, juga petinggi Hamas Mohammed Deif atas tuduhan "kejahatan terhadap kemanusiaan dan kejahatan perang".
Orban dalam tanggapannya, menyebut keputusan ICC itu "sangat keterlaluan dan sinis". Dia menyebut perintah penangkapan itu "mengintervensi konflik yang sedang berlangsung... yang dirancang sebagai keputusan hukum, namun sebenarnya untuk tujuan politik".
"Tidak ada pilihan lainnya di sini, kita harus menentang keputusan ini," cetus Orban dalam wawancara mingguan dengan radio pemerintah Hungaria.
"Nanti, saya akan mengundang Perdana Menteri Israel, Netanyahu, untuk mengunjungi Hungaria, di mana saya akan menjamin dia, jika dia datang, bahwa keputusan Mahkamah Pidana Internasional tidak akan berpengaruh di Hungaria, dan bahwa kami tidak akan mematuhi ketentuannya," ujarnya.
BACA JUGA:Kabar Baik Dari Menpan RB Terkait Pengangkatan Honorer Jadi PPPK
BACA JUGA:Nikon Z30, Kamera Ideal untuk Traveler yang Praktis dan Berkualitas
Sumber: