Malam Ini Timnas Indonesia Vs Australia!
Timnas Indonesia tahan arab saudi imbang--
radarseluma.disway.id,OLAHRAGA - Timnas Indonesia akan bermain kembali di laga kedua grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Australia di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (10/9/2024).
Kickoff laga ini pada pukul 19.00 WIB, di GBK, pastinya timnas Indonesia akan didukung penuh oleh ultras Garuda yang akan memadati Stadion Gelora Bungkarno.
Kedua tim mengantongi modal berbeda jelang laga ini. Indonesia sebelumnya pada laga pertama berhasil mencuri satu poin dari kandang Arab Saudi setelah menahan imbang 1-1. Sebaliknya, Australia menelan kekalahan 0-1 dari Bahrain.
Hasil itu membuat Indonesia akan tampil penuh percaya diri apalagi bermain di depan ribuan pendukung nya sendiri. Dua hari sebelum laga, PSSI sudah mengumumkan tiket menonton langsung laga di GBK sudah ludes terjual.
Bahkan, rencananya Presiden Joko Widodo akan turut hadir menyaksikan langsung di GBK.
"Presiden dijadwalkan akan menonton pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia besok malam di SUGBK," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam pesan singkat yang diterima di Jakarta, Senin (9/9/2024).
BACA JUGA:Mengapa Harus Brio Matic? Sederhana Saja, Karena Situasi Lalu Lintas di Kota Besar Kian Padat
BACA JUGA:Kisah Teladan Nabi Sulaiman AS Yang Amat Bijaksana Part Lima
Sementara itu, Australia dipastikan akan tampil lebih ngotot mengingat mereka kalah di laga pertama. Di atas kertas peringkat Australia lebih baik dari Indonesia. Australia berada di peringkat 24 FIFA, sedangkan Indonesia di peringkat 133.
Sumber: