Personil Kodim 0408 BS/Kaur Laksanakan Lari Pagi dan Senam

Personil Kodim 0408 BS/Kaur Laksanakan Lari Pagi dan Senam

Personil Kodim 0408 BS/K Laksanakan Lari Pagi dan Senam Tingkatkan Stamina dan Jaga Kebugaran Jasmani,--

 

 

BENGKULU SELATAN, radarseluma.disway.id – Menjadikan seorang prajurit memiliki tubuh yang selalu sehat dan bugar namun untuk mendapatkan hal ini maka prajurit harus berolahraga secara teratur. Kodim 0408 BS/K melaksanakan kegiatan lari pagi.

 

Dandim 0408 BS/K Letkol Czi Bambang Santoso SH. MSDS menuturkan bahwa  seorang prajurit memiliki tubuh yang selalu sehat dan bugar. Maka dilakukan kegiatan olahraga lari pagi.

 

"Sebelum melaksanakan lari, para prajurit mengikuti apel melaksanakan pemanasan  di lapangan olahraga Makodim 0408 BS/K dan dilanjutkan dengan lari pagi. Sesampainya di Makodim, para prajurit juga diwajibkan melakukan pelemasan agar tidak terjadi nyeri otot,"ungkap Bambang.

 

Menurut Bambang, sebagai Prajurit TNI AD dituntut untuk tetap bugar secara fisik, agar tetap bisa melaksanakan tugas dan kewajibannya sebagai Satuan Kewilayahan.

BACA JUGA:Server Gangguan, Pelayanan Dokumen Adminduk Disdukcapil BS Terganggu

BACA JUGA:Kodim di Bengkulu Selatan Perangi Judi Online, Personil Disidak

"Kita harus rutin berolahraga. Ya salah satunya laksanakan senam dan lari pagi, karena ini banyak manfaatnya,"ucap Bambang.

 

Senam dan lari kalori di dalam tubuh akan terbakar, selain itu juga dapat meningkatkan dan mempertahankan denyut jantung, sekaligus melatih otot-otot besar untuk tetap aktif bergerak selama latihan.

Sumber: