Saat Gotong Royong, Dua Warga Rawa Sari Seluma Saling Bacok! Diduga Akibat Dendam

 Saat Gotong Royong, Dua Warga Rawa Sari Seluma Saling Bacok! Diduga Akibat Dendam

Saling bacok saat gotong royong--

 

RAWA SARI, Radarseluma.Disway.id,  - Warga Desa Rawa Sari, Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu. Pada Jumat (24/5) pagi dibuat heboh dengan aksi perkelahian hingga saling bacok yang dilakukan oleh dua warga setempat yang juga diketahui masih tetanggaan (berhadapan) rumah.

 

BACA JUGA:Mitsubishi Pajero Sport Generasi Terbaru: Keunggulan dan Popularitas di Pasar Otomotif Indonesia!

BACA JUGA:Arah PKB Seluma, Pilkada 2024? Teddy Atau Erwin? Simak Selengkapnya

Keduanya diketahui bernama Sumarmo (66) dan Anggi Noverli (38) warga Dusun II RT 07 Desa Rawa Sari. Aksi perkelahian yang dilakukan oleh keduanya yang berujung saling bacok tersebut telah terjadi pada saat ada kegiatan gotong royong dilingkungan Desa Rawa Sari, pada Jumat (24/5) pagi.

 

"Iya, kejadiannya di RT 07 Desa Rawa Sari pada saat gotong royong di desa," sampai Kepala Desa Rawa Sari, Rumino saat dikonfirmasi Radar Seluma.

 

Kronologi kejadian bermula pada Jumat (24/5) pagi, sekitar Pukul 07.00 wib masyarakat Desa Rawa Sari sedang mengadakan kegiatan gotong royong membersihkan parit atau selokan di depan rumah masing-masing warga. Pada saat itu Anggi Noverli dan Sumarmo juga mengikuti kegiatan tersebut.

 

Saat Anggi sedang membersihkan pagar dengan menggunakan parang di depan rumah nya. Datanglah Sumarno yang saat itu juga sedang membersihkan selokan dengan mengunakan cangkul. Sumarno mengatakan mengatakan kepada Anggik 'Memgapa lihat-lihat saya melotot-melotot'. Anggi pun menjawab 'Tidak ada Pakde'. Sumarno pun mengatakan 'Katanya kamu preman Palembang, coba bacok saya'.

 

BACA JUGA:Satpol BS Turun Tangan Tertibkan Ternak, Pemdes Tidak Berani

Sumber: