Bupati Tambah Anggaran Rp 75 Juta, Pemilihan Bujang Gadis Seluma 2024 Digelar Lagi
Kadispora Seluma--
PASAR TAIS, Radarseluma.Disway.Id, - Sebelumnya event pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata tahun 2024 tak diagendakan, lantaran minimnya anggaran yang direalisasikan oleh Pemerintah kabupaten (Pemkab) Seluma. Dengan hanya dianggarkan sebesar Rp 25 juta. Seperti pada anggaran Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) sebelumnya.
Namun, pada saat ini Pemkab Seluma telah melakukan penambahan anggaran untuk event agenda pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata tahun 2024. Meskipun dalam event tersebut terkesan terlambat. Pada tahun 2024 ini, agenda event Pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata tahun 2024 akan kembali diadakan oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Seluma. Setelah Pemkab Seluma menambahkan anggaran pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata Seluma sebesar Rp 75 juta rupiah.
BACA JUGA: Yusril Ihza Mahendra Keluar dari PBB, Usai Mundur dari Ketum
"Untuk anggaran pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata juga ditambah oleh Pak Bupati, dengan ditambah Rp 75 juta. Nanti akan kita laksanakan setelah perubahan anggaran," sampai Kepala Disparpora Kabupaten Seluma, H Syaiful Anwar, S PD MPd saat dikonfirmasi Radar Seluma.
Dengan telah ditambahnya anggaran oleh Pemkab Seluma. Setelah sebelumnya batal digelar karena hanya dianggarkan sebesar Rp 25 juta. Namun setelah direspon oleh Bupati Seluma dengan penambahan anggaran sebesar Rp 75 juta. Sehingga genap menjadi Rp 100 juta. Kegiatan Pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata tahun 2024 ini akan kembali digelar.
Penambahan anggaran tersebut telah ditambah oleh Bupati Seluma melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) mendatang. Sehingga, ditargetkan oleh pihak Disparpora Kabupaten Seluma. Untuk pelaksanaan pemilihan Bujang Gadis dan Putri Pariwisata tahun 2024 ini nantinya, direncanakan setelah APBD-P.
"Nanti akan kita laksanakan juga nanti, mungkin setelah perubahan anggaran. Kalau bulan nya nanti akan kita lihat dulu," ujarnya.
Sumber: