2 Mei KPU Seluma Rekrut 606 PPS, Ayo Siapkan Berkas Anda

 2 Mei KPU Seluma Rekrut 606 PPS, Ayo Siapkan Berkas Anda

Ketua KPU Seluma.--

 

PASAR TAIS, Radarseluma.Disway,Id, - Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Seluma saat ini sudah dimulai. Sekarang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seluma sudah melaksanakan tahapan rekrut Ad Hoc anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Sudah penerimaan berkas.

Yang mana KPU Seluma membutuhkan 70 orang PPK untuk di 14 kecamatan. 

BACA JUGA:Mitsubishi Pajero Sport: SUV Handal Populer dan Terlaris di Pasar Otomotif dengan Fitur Teknologi Terdepan

BACA JUGA:Perjalanan Panjang Dakwah Nabi Hud AS Hingga Kaum 'Ad Allah Binasakan

 

Menyusul pada tanggal 2 Mei nanti KPU Seluma juga akan melaksanakan perekrutan Panitia Pemungutan Suara (PPS) ada 606 orang yang dibutuhkan untuk disebar di setiap desa dan Kelurahan. "Ada beberapa tahapan rekrut PPK dan PPS yang beririsan.

Saat PPK dilantik, tahapan seleksi PPS masuk ke seleksi Computer Assited Test (CAT). Untuk PPS dibuka 2 Mei sampai dengan tanggal 6 Mei," kata Henri Arianda Ketua KPU Seluma, kemarin. 

 

Pada tanggal 3 Mei sampai dengan tanggal 12 Mei adalah tahapan penelitian berkas administrasi. Kemudian akan dilanjutkan dengan seleksi tertulis bagi peserta yang lulus seleksi adminitrasi. Yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Mei sampai dengan 18 Mei.

 

"Untuk PPS tes tertulisnya juga CAT. Kemudian setelah CAT akan dilaksanakan tes wawancara," sambungnya. 

Oleh karena itu, KPU Seluma mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Seluma untuk mendaftarkan diri dan menjadi bagian penyelengaraan Pilkada nanti.

BACA JUGA:Bupati Seluma Erwin Octavian, SE, Fokus Membangun Seluma

Sumber: