Subhanallah.. Inilah Sholawat Yang Tak Terbatas Pahalanya, Ayo Amalkan.

  Subhanallah.. Inilah Sholawat Yang Tak Terbatas Pahalanya, Ayo Amalkan.

Bershalawat kepada nabi--

 

Kajian Islam. Radar Seluma. Disway.id - Bersalawat kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW merupakan sebuah kewajiban umat Muslim terhadap Nabinya, bahkan Allah SWT dan para malaikat pun bersalawat kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW sebagai bentuk kemuliaan kemuliaan dan penghormatan Nabi Muhammad Rasulullah SAW 

Sebagaimana Allah SWT berfirman dalam Surat Al-Ahzab ayat 56 berbunyi:

 

BACA JUGA:Lamborghini Aventador Mobil Super Sport Tercepat Kelas Dunia Memiliki Fitur Teknologi Canggih Sistem Bergerak

BACA JUGA:Produsen Mobil Otomotif Inggris Liris Bugatti Chiron Modern Terbaru Segera Diluncurkan Fitur Hibrida Canggih

اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا 

Artinya:

"Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh hormat kepadanya"

 

Bersalawat kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW begitu besar pahalanya jika air lautan dijadikan tintanya niscaya tidak cukup untuk mencatatnya, Subhanallah, sebagai umat Nabi Muhammad Rasulullah SAW sudah sepatutnya kita banyak membaca shalawat kepada Rasulullah SAW.

Membaca shalawat kepada Rasulullah SAW selain perintah langsung dari Allah SWT juga sebagai refleksi kecintaan kita kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW, membaca shalawat Nabi sangat di anjurkan bagi kaum Muslim karena banyak manfaat dan keutamaan salah satunya memperoleh syafaat atau mendapatkan pertolongan dari Nabi Muhammad Rasulullah SAW kelak di akhirat.

Bershalawat kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW sangat lah di anjurkan mengingat fadillah yang sangat Agung dalam Hadist Shahih disebutkan orang yang bershalawat satu kali Allah akan bersholawat kepada nya sebanyak 10 kali.

 

Sumber: