PKK Bengkulu Selatan Hadir Mendorong Pemerintah Mewujutkan Pembangunan

PKK Bengkulu Selatan Hadir Mendorong Pemerintah Mewujutkan Pembangunan

Ketua TP PKK Kabupaten BS, Ny.Nurmalena Gusnan bersama dengan jajaran menghadiri kegiatan Rakornas PKK Tahun 2023 yang diselenggarakan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta --

 

BENGKULU SELATAN Radar Seluma.Disway.Id - Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bengkulu Selatan dan Tim Penggerak PKK Pusat dengan Tim Penggerak PKK Provinsi mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakornas) yang di diselenggarakan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan.Selama dua hari, yakni tanggal 11-12 September 2023.

BACA JUGA:DPMTSP Bengkulu Selatan Replikasi SPPADEK, Tingkatkan Pelayanan

 

 

 

"Untuk Indonesia maju dalam upaya akselerasi program PKK untuk mencapai Rencana Induk Gerakan PKK 2021-2024. Yakni menginformasikan kebijakan pemerintah dan gerakan PKK dalam pelaksanaan gerakan PKK secara Nasional, sehingga  terus dapat berkontribusi,"ungkap Ketua TP PKK BS, Ny.Nurmalena Gusnan.

BACA JUGA:Mengapa Dolar Amerika Serikat Bernilai Tinggi, Berikut 10 Faktor yang Mempengaruhi

 

 

Diakui Nurmalena, agenda Rakornas ini dilaksanakan salah satunya untuk membahas dan menyepakati berbagai hal berkaitan dengan fungsi dan program masing-masing kelompok kerja (Pokja) dan sekretariat PKK setiap Provinsi dan Kabupaten atau Kota. 

 

 

"Keterlibatan PKK yakni gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) sebagai gerakan sosial masyarakat diharapkan mampu mendorong dan mendukung pemerintah dalam pembangunan masyarakat, menuju terwujudnya keluarga yang berdaya dan sejahtera,"kata Nurmalena.

Sumber: