13 Anak Petani Sawit Terima Beasiswa dari BPDPKS

13 Anak Petani Sawit Terima Beasiswa dari BPDPKS

--

 

 

 

PEMATANG AUR - Sebanyak 13 orang pelajar di Kabupaten Seluma yang merupakan anak petani dan karyawan perusahaan perkebunan kelapa sawit akan menerima beasiswa pendidikan. Beasiswa ini dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

BACA JUGA:Siap-siap, Ada 7546 Lowongan di Kejaksaan! Untuk jaksa Saja 2000 Kuota

 

"Kuotanya ada 13 pelajar calon penerima beasiswa, kami telah menerima hasil seleksi akademik beserta dokumen persyaratan. Sekarang sedang dalam tahap verifikasi," kata Kepala Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Seluma Arian Sosial. SP, M,Si melalui Kepala Bidang Perkebunan Jhon Marles, SP, M.Ling, kemarin. 

 

Verifikasi data yang dilakukan terhadap calon penerima beasiswa BPDPKS berupa verifikasi Ijazah, Raport, Akta Kelahiran, Kartu Tanda Penduduk (KTP), surat izin dari orang tua, serta surat keterangan orang tua memiliki perkebunan kelapa sawit atau berkerja sebagai karyawan di perusahaan perkebunan kelapa sawit.

 

"Hasil Penelitian tersebut kami jadikan bahan penyusunan kebutuhan Pendidikan Beasiswa SDM Kelapa Sawit Tahun 2023 dalam Kerangka Pendanaan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS)," sambungnya.

 

Menariknya selain menerima bea siswa  usai pendidikan juga dijamin dan siap diterima untuk bekerja di perusahaan maupun perkebunan kelapa sawit.

BACA JUGA:Livin’ by Mandiri. Pinjol Bisa Cair Rp 500 Juta, Cukup di Rumah!

Sumber: