November, Alun-Alun Tais Seluma Harus Rampung

 November, Alun-Alun Tais Seluma Harus Rampung

Alun alun kota Tais--

 

PEMATANG AUR, Radar Seluma.Disway.Id,  - Pada tahun 2022 lalu Pemerintah Daerah Seluma melaksanakan pembangunan dan  alun-alun Tais tahap pertama. Termasuk memasang lantai keramik, lampu penerangan, penimbunan koral, dan beberapa item lainnya dengan total anggaran sekitar Rp500 juta. Tahun ini diproyeksikan pada bulan November pembangunan tahap kedua dengan nilai anggaran Rp1,5 miliar rampung. 

 

BACA JUGA: Sudah 38 Persil Sertifikat Aset Pemda Seluma Selesai

Lalu jika tidak ada halangan maka pada Agustus ini proses lelang pembangunan tahap 2 alun-alun ini akan segera dilaksanakan. 

 

Termasuk dengan pembangunan trotoar, Saipullah Kadis PUPR menyampaikan akan dibangun serentak dan prosesnya dimulai tahun inu.

 

 "Ya untuk alun-alun dan juga trotoar di Kelurahan Pasar Tais prosesnya akan kita mulai," imbuhnya. 

Kemudian seperti yang diketahui tahun lalu pemerintah daerah sudah merealisasikan tahap pertama pembangunan alun-alun senilai Rp500 juta dan tahun ini fasilitas di sana akan ditambah lagi dengan anggaran senilai Rp1 miliar. 

 

Sedangkan untuk trotoar tahun lalu juga sudah mulai disosialisasikan kepada masyarakat sekitar bahwa akan dibangun pada tahun ini.

 

Tahun ini akan disempurnakan lagi termasuk perbaikan kembali beberapa item yang mulai rusak, kepada masyarakat juga untuk menjaga pembangunan yang telah dibangun, sehingga bangunan dapat terjaga dan bertahan lama. 

Sumber: