Penguatan Lembaga Penilai Internal PSS
Dinas Kominfo BS--
BENGKULU SELATAN, Radar Seluma.Disway.Id, - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bersama Badan Pusat Statistik (BPS), gelar Rapat Pembentukan Penilaian Internal Penyelenggaraan Statistik Sektoral (PSS) di Wilayah Kabupaten BENGKULU SELATAN.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruangan Zoom Meeting Dinas Kominfo, kemarin (23/6/23) dihadiri kepala Dinas Kominfo, BPS, Bappeda, Pertanian dan rekan-rekan tim koordinasi penyelenggaraan statistik sektoral.
BACA JUGA: Polres Bengkulu Selatan Gelar Lomba Lari 10 KM di Manna, Juaranya Atlit Luar Daerah
Kepala Diskominfo BS Ir. Susmanto MM mengatakan dalam kegiatan ini agar saling menguatkan lembaga terlebih dahulu, supaya koordinasi terjalin dengan baik. Maka dari itu Bappeda, Diskominfo, BPS dan OPD-OPD sama-sama tahu bahwa kegiatan Satu Data Indonesia (SDI) adalah sangat penting dalam meningkatkan Reformasi Birokrasi dalam menciptakan IPS (Indeks Pembangunan Statistik) nantinya menggambarkan kinerja yang baik bagi Kabupaten Bengkulu Selatan.
"Untuk menciptakan Indeks Pembangunan Statistik, diharapkan saling menguatkan lembaga,"kata Susmanto.
Sementara itu, Kepala BPS M. Fathan Romdhoni, S.ST,M.Sc, mengatakan dalam pertemuan ini akan tahu bagaimana dalam menyajikan data sesuai dengan standar statistic nasional yang kemudian mendorong kegiatan Reformasi Birokrasi Kabupaten Bengkulu Selatan yang kemudian hasil akhirnya adalah IPS (Indeks Pembangunan Statistik). Berharap Bappeda, Diskominfo dan BPS, OPD sama-sama ikut untuk mewujudkan SDI.
Sumber: