2.568 Pelajar SMP Seluma Ikuti Ujian Sekolah

 2.568 Pelajar SMP Seluma Ikuti Ujian Sekolah

Ujian sekolah SMPN--

 

PEMATANG AUR - Sebanyak 2.568 pelajar Sekolah Menengah Pertama  (SMP) se Kabupaten Seluma mengikuti ujian sekolah. Ke 2.568 pelajar tersebut sersebar di 47 SMP Negeri yang terbagi dalam 4 wilayah sektor yaitu Sektor Sukaraja, Seluma Talo, dan Semidang Alas/ Semidang Alas maras (SA/SAM).

 

 

Hal ini seperti disampaikan Kasi Kurikulum Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma Marwan Razli, M.Pd. "Peserta ujian sekolah untuk tingkat SMP di Kabupaten Seluma sebanyak 2.568 orang. Mereka tersebar di 47 SMP Negeri daru 4 wilayah cabang dinas atau sektor," katanya.

 

BACA JUGA: Sudah Tetapkan 28 Tersangka, 5 Tersangka Ketok Palu RAPBD Ditahan

 

Dilanjutnya belum ada laporan dari pihak sekolah terkait dengan tidak ikutnya peserta saat ujian.

 


Ujian sekolah di Seluma--

 

"Sampai saat ini hari kedua ujian seluruh pesert yang terdaftar ikut ujian dan belum ada laporan dari sekolah jika ada anak yang tidak hadir saat ujian," imbuhnya.

 

Sumber: