Kasus OTT...Akan Ada Tersangka Selanjutnya? Kabid BKPSDM Lebaran Dipenjara?

Kasus OTT...Akan Ada Tersangka Selanjutnya? Kabid BKPSDM Lebaran Dipenjara?

Kadis Kesehatan Seluma diperiksa jaksa dalam kapasitasnya masih sebagai saksi--

SELUMA - Sudah ditetapkannya CW Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Pegawai BKPSDM Seluma sebagai tersangka kasus dugaan pungli oleh Kejaksaan Negeri Tais membuat pertanyaan dikalangan masyarakat, siapa otak pelaku yang sesungguhnya apakah memang CW atau ada keterlibatan 2 Pejabat Kepala Dinas?.

 

Yang pasti CW telah menjadi tersangka dan kini jadi tahanan Kejaksaan Negeri Tais dan akan lebaran ditahanan.

 

Kejadian OTT tersebut Senin (10/4) kemarin oleh tim Kejari Seluma.

 

Selasa (11/4) CW ditetapkan tersangka oleh Kejari Tais.


Ruangan kepala Badan BKPSDm Seluma--

OTT dilakukan terkait dengan dugaan suap guna memperlancar proses penertiban Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPK) tenaga kesehatan (Nakes).

 

 

Penggeledaan dilakukan di kantor BKPSDM Kabupaten Seluma dan di ruang Kepala BKPSDM Kabupaten Seluma. 

 

Beberapa berkas yang diamankan oleh tim Kejaksaan Negeri Seluma dari ruang Sekretariat dan Kepala BKPSDM Kabupaten Seluma.

Sumber: