Es Buah Jajanan Bulan Ramadan Paling Dicari

Es Buah Jajanan Bulan Ramadan Paling Dicari

--

BENGKULU SELATAN - Jajanan Ramadhan yang paling dicari sebagai menu berbuka puasa, yakni es buah.

 

Bahkan belum hingga kini tergoyakan dengan jenis makanan luar. Terbukti setiap sore para pedagang rata-rata menjual minuman jenis es buah di perempatan jalan.

 

Parida Sari (38) warga kota Manna mengaku jajanan Ramadhan yang paling dicari/dominan sebagai menu berbuka puasa, yakni es buah. Harganya terjangkau dan bisa mengobati rasa haus dan lapar.

 

"Ya, bulan suci Ramadan, semua umat muslim dianjurkan untuk berpuasa sebagaimana yang tertuang dalam rukun Islam. Setiap orang akan menyiapkan diri untuk berpuasa dan akan membatalkannya saat berbuka. Salah satu menu yang paling diminati adalah jajanan Ramadhan adalah es buah atau es campur,"ucap Parida.

 

Ditambahkan Parida, jajanan tersebut sering juga dikenal dengan istilah takjil, yaitu makanan atau minuman yang diperjualbelikan menjelang waktu berbuka puasa.

 

"Es buah atau Es campur menjadi menu utama pembuka berbuka,"pungkas Parida.

 

Siti Pedagang Es campur mengaku kebanyakan pembeli lebih suka beli es buah dibading makanan jenis yang mengandung minyak (oil) sebagai menu berbuka puasa.

 

"Ya, es campur adlah menu utama yang dijual,"tutur Siti.(yes)

Sumber: