AFK Gelar Turnamen Futsal, Perebutkan Piala Bupati/Wabup Seluma

AFK Gelar Turnamen Futsal, Perebutkan Piala Bupati/Wabup Seluma

Futsal Bupati Seluma Cup--

 

Tais, Radarselumaonline.com, April Yones,SE,M,AP atau yang akrab di panggil Iin electronik dipercaya menjadi ketua Cabor Asosiasi Futsal Kabupaten Seluma (AFK) di bawah Organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Seluma masa bakti 2022-2026.
--

Dengan dipercayakannya ketua Cabor Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Seluma oleh Koni Seluma kepada April Yones,SE,M.AP yang juga CEO Iin Electronik dengan langka cepat membuktikan bahwa beliau mampu mengemban amanah ketua Cabor AFK untuk lebih maju dan berkembang dengan sigap April Yones,SE,M.AP bekerjasama dengan Dispora Kabupaten Seluma, BPC HIPMI Seluma dengan di dukung KONI Seluma dan Dandim 0425 Seluma akan menggelar Open Turnamen Futsal memperebutkan Piala Bupati Seluma Erwin Octavian,SE dan Waki Buati Seluma Drs Gustianto yang mana akan dilaksanakan bulan Desember ini.

April Yones,SE,M.AP saat di temui radarsekumaonline.com membenarkan "Alhamdulilah saya dipercaya oleh KONI Seluma untuk menjadi Ketua Cabor Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Seluma dengan demikian maka bersama dengan Dispora Seluma, BPC HIPMI Seluma dengan penuh Bupati Seluma Erwin Octavian,SE dan Waki Bupati Seluma Drs,Gustianto serta Dandim 0425 Seluma kita akan menggelar Open Turnamen Futsal dengan memperebutkan Piala Bupati Seluma terbuka untuk umum baik putra maupun putri adapun untuk pelaksanaan tanggal 19 Desember 2022 di Gedung GOR pembagunan Seluma adapun untuk pendaftaran mulai di buka 10 Desember hingga 16 Desember 2022 dengan uang pendaftaran 250 ribu rupiah adapun untuk TM 17 Desember 2022 pukul 14-00 WIB dengan persyaratan fotocopy KTP dan KK, foto 3x4 pemain maxsimal 10 orang dan 2 Official" 

 

Ditambahkan April Yones,SE,M.AP ayo pecinta Futsal Seluma segera daftarkan TIM anda untuk menjadi juara dan membawa pulang hadiah jutaan rupiah dan piala Bupati dan wakil Bupati Seluma adapun untuk informasi pendaftaran segera menghubungi Jeri 0823-4538-5055, Ali 0823-7236-5153 atau Ari 0895-6210-7111 atau bisa langsung ke kantor KONI di Kelurahan Pasar Tais di samping Poskesmas Tais" tambahnya (djl)

Sumber: