Ikuti Program Babe Besar-Bank Bengkulu

Ikuti Program Babe Besar-Bank Bengkulu

Kepala Bank Bengkulu, Seluma, Ekuan--

 

TAIS- Bank Bengkulu Cabang Tais mengajak masyarakat Kabupaten Seluma untuk mengikuti program Bank Bengkulu Berangkat ke Pasar (Babe Besar) cukup dengan persyaratan menjadi nasabah Bank Bengkulu dengan setoran sebesar Rp 3.500.000. 

Dikatakan Ekuwan SE, M.Ak dengan menjadi nasabah Bank Bengkulu cabang Tais sudah bisa ikuti program Babe Besar, nantinya toko atau warung akan dipasang merek atau brand Bank Bengkulu.

" Nasabah cukup setor Rp 3.500.000 menjadi nasabah Bank Bengkulu. Sasaran utamanya adalah para usahawan dan melaksanakan usaha di pasar yang memiliki usaha seperti toko manisan atau kelontongan, rumah makan dan pedagang kaki lima serta banyak usaha lainnya. Untuk info lengkapnya bisa datang langsung ke Bank Bengkulu Cabang Tais dan pastinya pegawai Bank Bengkulu akan memberikan informasi segala produk di Bank Bengkulu" sampai Ekuwan.

Selain itu Bank Bengkulu cabang Tais memberikan penawaran bagi masyarakat Kabupaten Seluma seperti produk kredit untuk semua lapisan masyarakat dan ada produk KUM,KUR,KMK serta banyak lagi lainnya.

Ekuwan mengajak semua jajaran pemerintahan baik di desa maupun kelurahan untuk memanfaatkan kesempatan menarik produk-produk kredit di Bank Bengkulu. "Ayo menjadi nasabah Bank Bengkulu banyak produk unggulan dan pastinya dapat membantu masyarakat. Bank Bengkulu  juga merupakan perbankan yang sangat mementingkan pelayanan nasabahnya. Apalagi saat ini sudah ada Mobile Banking Bank Bengkulu yang diciptakan untuk melakukan kegiatan perbankan kapan saja, aman, cepat, tepat dan memiliki fitur lengkap" sampai Ekuwan.

Sampainya lagi, dengan hadirnya produk-produk unggulan dan terbaru di Bank Bengkulu cabang Tais, masyarakat dipermudah untuk memajukan usaha melalui pinjaman KUR dengan bunga rendah dan Bank Bengkulu dapat bersinergi dengan membantu perekonomian di Kabupaten Seluma karena Bank Bengkulu Cabang Tais sangat memikirkan dan bekerja sama baik dengan pemerintah Daerah Kabupaten Seluma agar melalui Bank Bengkulu perekonomian di Seluma dapat maju. " Bagi pengusaha UMKM, masyarakat, ASN dan berbagai macam lapisan bisa bertransaksi di Bank Bengkulu dan pastinya kenyamanan nasabah dalam pelayanan diutamakan," sampai Ekuwan.(ndo)

Sumber: