Puluhan Tahun SD di Sukarami Tak Dialiri Listrik

 Puluhan Tahun SD di Sukarami Tak Dialiri Listrik

anak sekolah--

 

SUKARAMI - Sudah puluhan tahun SD Sukarami Kecamatan Seluma Selatan tidak tersentuh aliran listrik. Dikatakan Camat Seluma Selatan Meri Arianto,SE pemasangan tiang lampu bisa terealisasi dari pihak PLN, telah dihitung sekitar 20 tiang yang dibutuhkan agar sekolah ini tersalur listrik.

" Seharusnya hal ini bisa terealisasi, pihak PLN Tais juga sudah cek ke lokasi. Kami berharap kalau adanya aliran listrik di Sekolah bisa menambah kemajuan pendidikan di Sukarami " ungkapnya.

Padahal jarak SD ke pusat jalan lintas warga lebih kurang 500 meter dari tiang induk PLN, karena memang tidak ada pemukiman dekat sekolah hanya bangunan sekolah saja yang ada. Sedangkan  di ujung lagi ada gedung Badan Penyuluh Pertanian (BPP) yang beberapa saat lalu dicek lokasi oleh Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE .

" Bupati sudah cek kantor BPP dan sudah melihat langsung kondisinya serta jaringan listrik belum masuk ke sekolah SD di Sukarami. Bupati sudah mengetahui, iya kami berharap PLN bisa mengerti dan cepat tersalur listrik" tambah Meri.(ndo)

Sumber: