Hilang Kendali, Toyota Agya Hantam Rumah Warga Talang Sali

Hilang Kendali, Toyota Agya Hantam Rumah Warga Talang Sali

--

 

TALANG SALI - Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) tunggal terjadi di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma, tepatnya di ruas jalan Desa Talang Sali, Kecamatan Seluma Timur. Sebuah mobil jenis Toyota Agya BD 5115 IL menghantam rumah milik Riki Ramananti (28), hingga membuat kondisi rumah mengalami rusak berat.

 

Menurut keterangan Kepala Desa Talang Sali, Harhak mengatakan mobil nahas tersebut bermula melaju dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, beriringan dengan rekannya yang lebih dulu dengan kecepatan tinggi. Nahas saat melintas di jalan menikung jalan Desa Talang Sali. Mobil yang dikendarai Amirkhan Iqbal Hasibuan (22) warga Desa Padang Kapuk, Kabupaten Bengkulu Selatan. Dengan kecepatan tinggi mengalami oleng. Hingga keluar jalur dan menabrak rumah warga setempat.

 

"Kalau menurut cerita sopir tadi, memang kecepatannya agak tinggi. Pas dio menikung ban nya nyalip jadi enggak bisa terkendali dan menabrak rumah warga ini," kata Harhak.

 

Sementara itu, pemilik rumah baru mengetahui setelah menerima informasi dari keluarganya ketika hendak ke pasar berbelanja sayuran untuk menjual sayur keliling. Langsung pulang dan melihat kondisi rumah sudah dalam kondisi rusak parah. Beruntung setiba di rumah, mertua, istri dan anaknya yang baru berumur 2 Minggu selamat dari maut. Meskipun bagian dinding kamar roboh.

 

"Masih di Bengkulu, di rumah ada istri, anak dan mertua," sampai pemilik rumah Riki.

 

Tak ada korban jiwa dalam instiden Lakalantas tersebut. Hanya saja mengakibatkan bangunan bagian depan rumah mengalami rumah parah akibat lakalantas tersebut.(ctr)

Sumber: