Bupati Gusnan Ajak Warga Dukung Pembangunan IKN

 Bupati Gusnan Ajak Warga Dukung Pembangunan IKN

Bupati BS Gusnan Mulyadi lepas jalan santai--

 

BENGKULU SELATAN - Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi.SE.MM mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung tujuan pemerintah melakukan pembangunan serta pemindahan Ibu Kota negara (IKN) untuk paradikma pemerataan pembangunan nasional.

Bahkan melalui pengesahkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara, ini menjadi bukti keseriusan Pemerintah dalam memindahkan IKN ke Penajam Paser Utara Kalimantan Timur yang nantinya mampu membangun agenda ekonomi Indonesia dimasa depan.

 

"Dengan pembangunan dan pemindahan IKN kita berharap akan terciptanya Green ekonomi, Gren Energi, Smartcity serta tata kelola pemerintah yang lebih efektif dan efesien karena nantinya kita yakin Indonesia bisa menjadi negara yang hebat dan lebih maju,"ungkap Gusnan Mulyadi.

Dikatakan Gusnan, dimaksud dengan Gren Ekonomi adalah sebuah rezim ekonomi yang meningkatkan kesejahteraan manusia dan kesetaraan sosial, sekaligus mengurangi risiko lingkungan secara signifikan. Begitu juga dengan Green energy merupakan istilah yang sering digunakan untuk menyebut sumber energi yang ramah lingkungan atau energi bersih (clean energy).

Pemanfaatan green energy penting karena dapat membawa keuntungan ganda terutama bagi negara berkembang. Sementara Smart City atau Kota cerdas yaitu  kawasan perkotaan berteknologi modern yang menggunakan berbagai jenis teknologi elektronik, aktivasi suara, dan sensor untuk mengumpulkan data tertentu.

"Kami berharap kepada seluruh masyarakat jangan sampai ada narasi-narasi yang menolak pembangunan dan pemindahan IKN. Sebab, pembangunan tersebut bertujuan untuk kemajuan negara kita Indonesia,"pungkas Gusnan.(yes)

Sumber: