Nginap di Ulu Alas, Wabup Kunjungi 8 Desa
ULU ALAS - Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto melakukan kunjungan ke desa-desa di Ulu Alas. Ada 8 desa yang dikunjungi, Desa Gunung Megang, Desa Kayu Ulang, Desa Mekar Sari, Desa Kembang Manis, Desa RG I, Desa RG II Desa Napalan, Desa Muara II. Diungkapkan Wabup saat diwawancarai Radar Seluma (10/8) di Desa Kembang Manis, sesuai dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Seluma, bahwa mereka akan nginap di desa untuk menampung aspirasi dan melakukan ppembinaan kepada masyarakat yang terutama Kepala Desa yang terkait penggunaan dana desa. Supaya penggunaan dana desa (DD) tepat sasaran untuk membangun desa dan kesejahteraan warga desa. Selain itu, Wabup memantau posko PPKM di lingkungan desa. ‘’Posko PPKM harus aktif, juga tim relawan Covid-19,’’ujarnya. Wabup mengharapkan kepala desa beserta jajarannya untuk melakukan pembersihan lingkungan desa. Dalam kunjungan tersebut berbagai kegiatan yang dilakukan salah satunya penangan kesehatan Puskesmas Perawatan RG I, melaksanakan vaksin dan test swab kepada masyarakat desa, pembagian KTP Elektronik yang sudah selesai dan dibagikan langsung pihak Dinas Dukcapil Kabupaten Seluma. \"Tadi Dinas Dukcapil Seluma melakukan perekaman E-KPT kepada masyarakat setempat. Sementara itu siang kemarin Dinas Sosial Kabupaten Seluma membagikan bantuan sembako berupa minyak, beras, susu, mei juga membagikan bibit nangka kepada warga desa,’’jelasnya. Wabup Gistianto menyampaikan kepada masyarakat untuk menerapkan protocol kesehatan kesehatan, menggunakan masker, mencuci tangan agar terhindar dari penyakit menular. Dalam kunjungan Wabup di delapan desa, turut hadir Asisten III, Kadis Cakpil Irzani, S.Ip, M,Si Kadis Dinas PMD Agus, Kabag Kesra Supardi, M.Pd, Plt Camat Semidang Alas (SA) Hasbib, Koramil, Polsek, seluruh kepala desa. Dalam kesempatan kunjungan Wabup menyampaikan terkait pembangunan jalan menuju Ulu Alas pada saat ini dalam proses pengerasan badan jalan. Pemerintah Kabupaten Seluma akan terus berupaya untuk membangun jalan Ulu Alas. ‘’Misi seribu jalan mulus pada saat ini masih dalam upaya tahap untuk meningkatkan pembangunan jalan,’’ujarnya. g Kepala Desa Kembang Manis Tatawin dikonfirmasi di Kantor Desa mengatakan, kedatangan Wabup di desa sangat mengejutkan pihaknya. ‘’Kami sangat berterima kasih atas kedatangan dan kunjungan serta bantuan yang telah dibagikan langsung kepada masyarakat. Semoga dapat d manfaatkan oleh warga. Dalam pertemuan dengan Wakil Bupati Seluma Gustianto, dia mengingatkan kami agar dana desa yang dikelola langsung desa dapat membangun tepat sasaran dan tidak disalahgunakan. Kemudian Wabup berharap setia desa dapat mematuhi prokes\"ungkap Kades.(apr)
Sumber: