Terekam CCTV, Koran di Seluma Dimaling OTD. Terkait Pemberitaan?

Terekam CCTV, Koran di Seluma Dimaling OTD. Terkait Pemberitaan?

TAIS- Koran-koran milik RB Media Grup, diantaranya koran Radar Seluma, Rakyat Bengkulu, Bengkulu Ekpres, Radar Selatan dan Radar Bengkulu, yang seharusnya beredar di Kota Tais, Kecamatan Seluma, Kecamatan Seluma Timur, Seluma Barat, Seluma Utara, Seluma Selatan dan sebagai Lubuk Sandi serta Air Periukan, dimaling orang tak dikenal (OTD). Aksinya ini bahkan terekam CCTV mili warung nasi Sinar Minang. Dari CCTV Sinar Minang, aksi pertama pria yang diduga sekitar umur belasan tahun, sekitar pukul 03.20 dinihari Kamis (18/3). Pertama beraksi dia belum tahu kalau direkam cctv. Wajahnya terlihat jelas dengan menggunakan baju warna putih dan jeans hitam. Sebelum beraksi, OTD ini sempat lihat kiri kanan. Diperkirakan dia menggunakan kendaraan yang diparkir ke arah kantor pos atau depan Pengadilan Agama. Setelah merasa aman, pelaku mengambil sebagian besar koran. Namun saat itu, masih banyak tersisa karena jumlah korannya cukup banyak dan tidak bisa diangkut semua. Kemudian sekitar pukul 04.15 wib, pelaku kembali ke lokasi untuk kedua kalinya. kali ini dia memakai penutup wajah yang diduga dari mantel. Kemudian mengambil habis sisa koran tersebut. Kemudian pergi ke arah yang sama. Pemasaran Radar Seluma, Juli Irawan mengungkapkan, sekitar pukul 05.00 WIB, agen datang ke lokasi dan melihat jika koran tidak ada. \'\'Kami lalu menghubungi ekpedisi (yang mengantar koran), dia mengatakan sudah mengantar koran dan menurunkannya. Bahkan dia, Tam (ekpedisi) sudah berada di Manna untuk membongkar koran. Bahkan Tam sempat memvideokan kalau dia sedang menurunkan koran di Manna BS,\'\'ujar Jul. Karena curiga, Juli Irawan dan agen yang sudah ada di lokasi menghubungi pihak Sinar Minang untuk melihat CCTV. Dan ternyata benar, aksi pelaku terekam di CCTV. General Manager Radar Seluma, Jeffri Ginting, SE mengaku tidak tahu motif pelaku mengambil koran tersebut. \'\'Kita tidak tahu apa motof pelaku. Apa ada keterkaitan dengan pemberitaan, sehingga semua koran dihilangkan. Namun aksi ini sudah kita laporkan ke polisi,\'\'jelasnya.(**)

Sumber: