Mobnas yang sebelumnya terparkir saat ini hilang

Mobnas yang sebelumnya terparkir saat ini hilang

Dilidik, Mobnas Eks Waka II Hilang PEMATANG AUR - Pasca Polres Seluma mulai melakukan penyelidikan terhadap mobil dinas (Mobnas) eks Waka II DPRD Seluma yang hilang onderdil. Saat ini mobnas tersebut hilang. Tidak ada lagi di tempat parkirnya semula, di halaman belakang Sekretariat DPRD Seluma. Plt Sekretaris DPRD Seluma, M. Husni mengatakan bahwa mobnas BD 8 P tersebut telah dibawa ke bengkel oleh pemakai sebelumnya, yaitu Okti Fitriani M.Si. Mobnas tersebut dibawa pada Rabu (3/2) dari halaman belakang Sekretariat DPRD Seluma. \"Sudah dibawa ke bengkel oleh Ibu Okti, Rabu (3/2). Mobnas tersebut akan diperbaiki,\" kata Husni, di ruang kerjanya. Dijelaskannya bahwa, untuk biaya perbaikan Mobnas tersebut dibiayai sendiri oleh pemakai Mobnas tersebut, bukan menggunakan anggaran Sekretariat DPRD Seluma. Karena yang bertanggungjawab terhadap Mobnas tersebut adalah Okti Fitriani, selaku penerima manfaat atau pemakai mobnas tersebut. \"Dia sendiri (Okti Fitriani,red) yang membiayai perbaikannya. Kami Setwan tidak mau menganggarkannya. Lagian menyalahi jika, kami Setwan yang memperbaiki,\" sampai Husni. Dia mengaku tidak mengetahui di bengkel mana Mobnas jenis Mitsubishi Pajero Sport tersebut diperbaiki. Pihaknya hanya ingin tahu mobil tersebut baik dan dapat dipergunakan lagi. Sebab mobnas tersebut merupakan aset yang dipinjam-pakaikan Pemkab Seluma ke Setwan Seluma. \"Soal biaya kami tidak tahu, itu bukan tanggung jawab kami. Salah kami kalau kami yang menganggarkan,\" sambung Husni. Sementara itu, berbeda dengan pernyataan Sekwan, Okti Fitriani M. Si membantah jika dia membawa Mobnas tersebut. Okti mengatakan dia tidak mengetahui kemana Mobnas tersebut, apalagi memperbaiki. \"Tidak tahu saya, saya tidak memperbaiki mobnas tersebut. Hoax itu, kenapa saya yang memperbaiki,\" elak Okti dikonfirmasi melalui telepon. Menurut Okti, Mobnas tersebut telah diserahterimakan ke Sekretariat DPRD Seluma. Sehingga bukan lagi tanggung jawabnya untuk memperbaiki Mobnas tersebut. \"Perbaikan itukan sudah perintah pak Sekda. Lagian Mobnas tersebut sudah saya serah terimakan ke Setwan, jadi bukan tanggung jawab saya lagi memperbaikinya,\" tandasnya. (ndi)

Sumber: