Setiap Momen Libur Okupansi Kereta Whoosh Capai 100%, 98 Ribu Tiket Terjual

Minggu 29-06-2025,07:13 WIB
Reporter : Jeffri Ginting
Editor : Jeffri Ginting

KCIC mengingatkan penumpang agar segera melakukan pemesanan tiket karena dikhawatirkan tiket akan kembali habis di jam-jam favorit.

 

Selain di Stasiun, penumpang juga dapat melakukan pemesanan tiket melalui kanal online yaitu aplikasi Whoosh, website ticket.kcic.co.id, Access by KAI, Livin’ by Mandiri, BRImo, Wondr by BNI, Tiket.com, dan Traveloka. Tiket juga dapat dibeli secara offline di Ticket Vending Machine (TVM) dan loket di stasiun.

 

KCIC juga mengimbau masyarakat untuk melakukan pembelian tiket secara online demi kenyamanan dan untuk menghindari antrian panjang di stasiun, terutama di masa high season seperti saat ini.

 

Pembelian tiket melalui aplikasi Whoosh memberikan berbagai keuntungan tambahan, seperti fitur refund online yang dapat dilakukan hingga 2 jam sebelum jadwal keberangkatan serta fitur reschedule online yang dapat dilakukan hingga 5 menit sebelum keberangkatan

BACA JUGA:Agya Mobil Desain Kecil Model Baru Memiliki Fitur Sistem Canggih dan Otomatis Memikat Konsumen di Indonesia

“Kami terus mengajak masyarakat untuk memanfaatkan kemudahan layanan digital yang tersedia. Selain lebih praktis, pembelian online juga memberikan fleksibilitas dalam merencanakan perjalanan, apalagi di momen libur panjang seperti ini,” tutup Eva.

 

Kategori :