Wujudkan Kreatif dan Inovatif di Bengkulu Selatan Bersama Produksi Lokal

Selasa 23-07-2024,12:00 WIB
Reporter : Radar Seluma
Editor : Radar Seluma

 

 

BENGKULU SELATAN, radarseluma.disway.id - Keterlibatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam kegiatan sinergitas komunitas merupakan upaya pemerintah guna meningkatkan peran seluruh komunitas untuk mewujudkan industri kreatif yang inovatif dan berdaya saing.

 

"Wujutkan kesadaran pelaku ekonomi kreatif UMKM untuk  Inovatif bersama Produksi lokal sangat diperlukan,"ungkap Kepala Disprindag Bengkulu Selatan, Binagransyah M.Si.

 

Dikatakan Binagransyah, kemajuan industri kreatif di Bengkulu Selatan perlu didukung oleh semua pihak yang terkait, baik pemerintah, pelaku industri maupun masyarakat umum. Sebab tanpa sinergi dan kolaborasi, maka program kegiatan yang ada tidak akan berhasil.

 

"Sinergitas yang sudah berjalan agar terus ditingkatkan dalam mengenal produk-produk UMKM lokal,"ucap Binagransyah.

BACA JUGA:Bupati BS Serahkan Bantuan Sembako dan Peralatan Bangun Rumah Paca Bengkel Rumah Warga Mela Terbakar

BACA JUGA:Perkuat Sinergitas Antar FKPD, Kodim 0408 di BS Gelar Komsos

Ia sangat berharap komunitas UMKM yang berkontribusi pada sinergitas Komunitas hingga dapat bersaing. Yang mana dapat menghadirkan produk yang lebih variatif dan inovatif apalagi jika produk yang kita tawarkan itu mengandung nilai budaya dan kearifan lokal.

 

"Saat ini banyak prodak dihasilkan oleh pelaku UMKM. Kreatif dan inovatif bersama produksi Lokal menuju ekonomi produktif. Maka dari itu, pelaku ekonomi harus kreatif untuk jeli melihat peluang dan menggarap pasar ke semua segmen sekaligus jangan berhenti berinovasi,"pungkas Binagransyah.(yes)

 

Kategori :