Perkuat Sinergitas Antar FKPD, Kodim 0408 di BS Gelar Komsos

Senin 22-07-2024,12:00 WIB
Reporter : Radar Seluma
Editor : Radar Seluma

 

 

BENGKULU SELATAN, radarseluma.disway.id - Dandim 0408 BS, Letkol CZI Bambang Santoso SH.MSDS menuturkan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan cara menggelar coffee morning di Kompi Senapan C Yonif 144/Jaya Yudha di Desa Padang Lebar, Kecamatan Pino pada Jumat, 19 Juli 2024. Yang tidak lain bertujuan menjalin sinergitas bersama unsur Forum Koordinasi Piminan Daerah (FKPD) mengusung Tema "Bersama Rakyat Bersatu dengan Alam Untuk NKRI".

 

"Tujuan digelarnya Komsos adalah untuk mempererat sinergitas antar aparat pemerintahan di BS. TNI sebagai komponen utama pertahanan negara wajib mengadakan komunikasi sosial kepada komponen cadangan pertahanan negara yaitu unsur pemerintahan,"ungkap Bambang.

 

Bambang mengatakan, komsos untuk memperkuat negara, khususnya jika dalam kondisi berbahaya. Sebab dalam hal pertahanan maka semua pihak sebagai komponen cadangan berhak untuk ikut andil dalam membela tanah air.

 

"Dalam kegiatan ini kami juga mengedepankan silaturahmi. Bahkan hal-hal yang penting juga dibahas bersama pada Komsos ini untuk kemajuan dan keamanan di daerah Kabupaten Bengkulu Selatan,"gumama Bambang.

BACA JUGA:Berantas Polio, Wabup BS Ajak Semua Pihak Terlibat

BACA JUGA:Kegiatan Bujik'an Dusun Bupati Bengkulu Selatan Wadah Tampung Aspirasi

Bambang juga mengatakan sejauh ini sinergitas antara FKPD sudah terjalin dengan baik. Bahkan banyak kegiatan yang sudah dikolaborasikan bersama dan menghasilkan output yang baik, khususnya bagi pembangunan dan kemajuan daerah.

 

"Sebelum komsos ini digelar, Pemkab Bengkulu Selatan dan Kodim 0408 telah melaksanakan Program Bedah Rumah Tidak Layak Huni kepada masyarakat yang membutuhkan. Ini merupakan salah satu sinergitas yang dilakukan untuk mengentaskan permasalahan yang ada. Begitupun dengan Instansi lainnya,"pungkas Bambang.

 

Kategori :