Radar Seluma.Disway.Id, - Semakin banyak krypto yang listing di indodax. Terbaru, Indodax, mengumumkan aset kripto baru yang akan ditambahkan ke marketplace INDODAX yaitu BOOK OF MEME (BOME), Delysium (AGI), dan Radiant Capital (RDNT). Deposit BOME dengan jaringan Solana, AGI dengan jaringan ERC20, dan RDNT dengan jaringan Arbitrum dimulai hari Rabu, 27 Maret 2024 pukul 14:00 dan Trading dimulai hari Kamis, 28 Maret 2024 pukul 14:00.
BACA JUGA:Link Download Higgs Domino Global Versi Paling Baru!
BOOK OF MEME (BOME)
Book of Meme (BOME) adalah token kripto yang didasarkan pada jaringan Solana. Token ini diciptakan oleh Darkfarms, seorang seniman kripto terkenal.
Tujuan utama proyek ini adalah untuk mendirikan solusi penyimpanan perpustakaan meme yang permanen. Secara sederhana, BOME bertujuan menjadi pusat untuk meme, dengan menawarkan alat untuk pembuatan dan akses ke perpustakaan meme serta menggunakan teknologi blockchain untuk kepemilikan dan distribusi.
Token BOME saat ini populer karena merupakan token meme berbasis Solana, serupa dengan token WIF. BOME bertujuan menjadi platform yang fleksibel, dengan menawarkan fitur seperti majalah elektronik yang dapat diperbarui, alat untuk membuat meme, dan perpustakaan meme di bawah lisensi CC0. BOOK OF MEME (BOME) berada di peringkat 111 dengan harga Rp216.02 dan total pasokan 68,999,649,476 BOME. Untuk informasi lengkap mengenai BOME, silahkan kunjungi link.
Delysium (AGI)