BENGKULU SELATAN Radar Seluma.Disway.Id - Pembangunan sektor perikanan bertujuan untuk menciptakan kesejahteraan masyarakat nelayan dan khususnya juga memberikan dampak secara menyeluruh terhadap pembangunan. Untuk menunjang pengembangan dan pembangunan perikanan. Salah satu usaha dari Pemerintah kabupaten Bengkulu Selatan, yakni mengajukan usulan Pembangunan melalui kementrian kelautan dan perikanan.
BACA JUGA:5 Game yang Paling Banyak di Mainkan di Indonesia
Kepala DKP BS, Santono M.Pd menyebut rencana pembangunan pelabuhan Perikanan di Bengkulu Selatan, dipusatkan di pantai Mangkudum Pino Raya dan Pasar Bawah kota Manna tahun 2024. Proses persiapan terus dijalankan Pemerintah Bengkulu Selatan, guna mewujudkan pelabuhan perikanan bersekalah nasional. "Selain persiapan lahan/lokasi untuk pembangunan pelabuhan juga dilakukan kesepakatan bersama Pemerintah Bengkulu Selatan dan pemerintah pusat,"kata Santono.
BACA JUGA:Satpol PP Bengkulu Selatan Siap Awasi Pengunjung Wisata
Diakui Santono, pembangunan pelabuhan perikanan terwujut, yakni menguatkan komitmen pemerintah daerah, dipersiapkan lahan, dan kebutuhan lain-lain. "Respon Kementerian Kelautan dan Perikanan sangat positif dan muda-mudahan usulan pembangunan Pelabuhan Perikanan terelisasi dan tidak ada halangan yang berarti untuk tahun 2024. Tentu ini berhasil akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan para nelayan dan masyarakat umumnya,"pungkas Santono.(yes)