
Kajian Islam,Radar Seluma.Disway.id -Panasnya api Neraka bisa menghanguskan apa saja dalam waktu sekejap mata, maka mari kita berbuat yang terbaik dalam menjalankan perintah Allah SWT dan berupaya meninggalkan semua larangannya.
Dalam sebuah hadist kelak di akhirat ada orang-orang yang akan diselamatkan oleh Allah SWT dari panasnya kobaran api Neraka.
Dijelaskan Imam Syamsuddin Al-Qurthubi dalam Kitab At-Tadzkirah menyebutkan sejumlah hadits yang membahas tentang hal itu.
BACA JUGA:Anime One Piece Live Action Akan Adaptasi Menjadi Anime Populer
Pertama:
Hadits yang termuat dalam Kitab Shahih Bukhari-Muslim menyebut bahwa Allah SWT akan menjauhkan orang yang berpuasa di jalan Allah SWT dari neraka.
Dari Abu Sa'id Al-Khudri RA, dia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda,
ما مِنْ عَبْدِ يَصُومُ يَوْمًا فِي سَبِيلِ اللهِ إِلا بَاعَدَ اللَّهُ بِذَلِكَ الْيَوْمِ وَجْهَهُ عنِ النَّارِ سبعين خريفا