Anggi Pengantin Hilang Diduga Kabur dengan Pacar Resmi Diceraikan Suaminya Minta Maaf Karena Ini! Dipolisikan?

Minggu 09-07-2023,19:24 WIB
Reporter : Andry Dinata
Editor : Andry Dinata

Petualangan cinta segi tiga, Anggi Anggraeni pengantin hilang di Bogor yang ditemukan oleh polisi beberapa waktu lalu yang lalu setelah dua minggu hilang tanpa alasan.

 

Anggi pengantin yang hilang sehari setelah akad nikah diduga pergi dengan Pria Idaman Lain (PIL). 

 

 

Dengan kejadian ini Fahmi Husaeni suami dari Anggi secara kekeluargaan sudah menyatakan mengembalikan Anggi kepada kedua orangtua Anggi.

 

Tampaknya Fahmi Husaeni sudah bulat hendak mengakhiri hubungan rumah tangganya dengan memilih perpisahan.

 

 

 

"Dan saya sudah menyelesaikannya dengan cara kekeluargaan. Untuk itu secara pribadi saya menyampaikan bahwasanya Anggi Angraeni mulai saat ini sudah tidak menjadi istri saya. Dan, saya serahkan kepada keluarganya, itu saja," kata Fahmi di hadapan kedua orang tua Anggi.

 

Infonya sebelum memutuskan menikah Anggi memang sudah memiliki pacar. Dan usut punya usut usai melaksanakan ijab kabul Anggi pergi bersama pria yang bernama Derek. 

 

Kategori :