PEMATANG AUR, Radar Seluma.Disway.Id, - Tahap awal tahun 2023 ini, Pemkab Seluma melalui Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Perhubungan (Disperkimhub) kembali melanjutkan program pengentasan rumah tidak layak huni (RTLH).
Untuk tahap pertama sebanyak 240 unit RTLH serta difokuskan di Kecamatan Sukaraja.
Saat ini pekerjaannya sudah selesai 100 persen.
BACA JUGA:Incar 7 Kursi di DPRD Seluma. Ini Langkah Golkar Seluma
Kepala Dinas Perkimhub Kabupaten Seluma, Erlan Suadi mengatakan RTLH difokuskan di beberapa desa di Kecamatan Sukaraja. Yakni Desa Riak Siabun, Riak Siabun I, Bukit Peninjauan I, Sidoluhur, Air Petai, dan Desa Air Kemuning. Dengan total sebanyak 240 unit.