Mulai Hari Ini, Beli Motor Listrik Dapat Subsidi 7 Juta. Cek Mereknya Ya?

Senin 20-03-2023,08:45 WIB
Reporter : admin5131radarseluma
Editor : admin5131radarseluma

 

 

 

 

JAKARTA, disway.id  - Ini kabar gembira bagi warga. Khususnya penggemar motor listrik. Mulai hari ini, setiap pembelian motor listrik, akan mendapatkan subsidi. Subsidinya cukup besar mencapai 7 juta rupiah sampai 9 juta. Namun tidak semua merek motor listrik ya.

 

 

Dengan subsidi tersebut, harga sejumlah motor listrik di Indonesia bakal lebih murah. 

 

BACA JUGA:Hadirkan Pasar Desa untuk Bangkitkan Ekonomi

 

Motor listrik yang bisa mendapat bantuan tersebut, ada dua persyaratan utama yang ditetapkan pemerintah.  Pertama, motor listrik itu haruslah diproduksi dalam negeri. Persyaratan kedua, motor listrik itu harus memiliki Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TDKN) senilai 40%.

 

Mengacu pada persyaratan tersebut, dalam laman TKDN Kementerian Perindustian sejauh ini baru ada enam produsen yang mendapat memperebutkan 200.000 unit bantuan motor listrik. Keenam produsen tersebut antara lain Gesits, Selis, Volta, Smoot, Viar, dan juga United. 

 

Kategori :