Bengkulu Selatan Jadi Tempat Budi Daya Ikan Terbesar

Sabtu 07-01-2023,08:44 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1

 
BENGKULU SELATAN, radarselumaonline.com - Budidaya ikan pengembangan di Kabupaten BS atau juga dikenal Bumi Sekundang Setungguan. 
 
Dari 10 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu, Kabupaten BS menjadi daerah terbesar dalam pembudidayaan ikan.
 
BACA JUGA:Ayo Belanja di Pasar Murah Disperindag BS
 
Khususnya untuk ikan air tawar jenis ikan nila dan ikan emas. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati BS Gusnan Mulyadi, SE,MM.
 
BACA JUGA:Viral Nakes PTT Ngaku Honornya Dipotong, Hidup Pun Jadi Susah
 
"Dengan budidaya ikan di Bengkulu Selatan. Ini menjadi yang terbesar di Provinsi Bengkulu,"ungkap Gusnan.
 
 
Bukan hanya ikan air tawar jenis ikan nila dan emas saja yang dibudidayakan di BS.
 
Melainkan juga budidaya ikan sidat atau lebih dikenal pelus. Untuk sekarang sedang menjalankan uji coba ternak sidat.
 
 
Sebagai langkah awal pengembangan sidat.
 
"Saat ini gencar melakukan sosialisasi  ke masyarakat yakni terkait cara-cara budidaya dan semacamnya,"papar Bupati.
 
 
Selain itu, dalam sosialisasi pembudidayaan ikan sidat dinaungi langsung oleh Dinas Perikanan BS. Bahkan,  mendatangkan langsung tenaga ahli dari Institut Pertanian Bogor (ITB) Provinsi Jawa Barat dan Universitas Bengkulu (UNIB).
 
BACA JUGA:Program Bupati BS, 'Bujian Dusun' Ngantor di Desa, Diperbanyak
 
Bukan hanya itu,  pembudidayaan sidat berhasil di Kabupaten BS, dari pihak PT. Laju Banyu Semesta (Labas) siap menampung berapapun hasil sidat dari BS.
 
"Ya, budidaya sidat di Bengkulu Selatan harapan dapat berhasil seperti budidaya ikan nila dan emas. Yang mana permintaan ikan sidat skala nasional maupun internasional,"demikian Gusnan.(yes)

 

Tags : #ternak ikan #terbesar #se bengkulu #bengkulu selatan
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini