BENGKULU SELATAN, RADARSELUMAONLINE.COM - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) BS. Tahun ini merehap puluhan rumah tidak layak huni (RTLH) tersebar di 11 Kecamatan dalam wilayah BS. "Ya, tahun ini baznas merehap 26 RTLH,"ungkap Ketua Baznas BS, H Hartawan,SH.MH. Dikatakan Hartawan, program rehap dari dinas Perkim BS besarannya hingga Rp 35 juta per unit. Namun dari Baznas sebesar Rp 20 juta per unit. Sehingga total dana yang digelontorkan pihak Baznas untuk program rehap RTLH tersebut mencapai Rp 520 juta. "Dengan adanya program ini harapan kita warga dapat memiliki rumah layak huni," ujar Hartawan. Hartawan mengaku, sepanjang tahun 2022 ini, program bedah rumah sudah berjalan. Bahkan rumah yang sudah dibedah sudah diserahkan kepada pemilik. Program tersebut, berharap dapat menjadi motivasi bagi warga miskin agar dapat semakin semangat bekerja. Sehingga perekonomian semakin meningkat. "Ya, program ini untuk memberikan motivasi agar warga miskin dapat bekerja lebih giat lagi,"beber Hartawan. Hartawan menuturkan, sumber anggaran program bedah rumah dari dana yang dikumpulkan berupa zakat, infak dan shodaqoh (ZIS) warga BS dan para aparatur sipil negara (ASN) di BS. Tentunya sangat diharapkan dana yang dikumpulkan dari ZIS dapat semakin banyak. Sehingga rumah yang akan dibedah juga bisa semakin banyak. "Banyak dana terkumpul, maka rumah yang bisa kita bedah semakin banyak,"tegas Hartawan. Sebelumnya Kepala Dinas Perkim BS, Ir Silustero MM BS menyebut 4.587 rumah warga tidak layak huni. Dari jumlah tersebut ,saat ini yang sudah mendapatkan program bedah rumah 2.293 unit rumah. Sisanya 2.294 unit RTLH belum di tertangani atau masih menunggu bantuan.(yes)
Tahun Ini, Sudah 26 RTLH Direhab Baznas BS
Jumat 09-12-2022,08:31 WIB
Reporter : admin5131radarseluma1
Editor : admin5131radarseluma1
Kategori :
Terkait
Sabtu 27-09-2025,13:17 WIB
Disperkimhub Seluma Mutakhirkan Data RTLH, 104 Desa Telah Serahkan Laporan
Sabtu 21-12-2024,08:31 WIB
Sudah Tuntas, Rehab Seluruh Puskesmas di Seluma, Tahun 2025 DAK Dinkes Tinggal 5 Miliar
Sabtu 14-12-2024,07:30 WIB
Tahun Depan, Disperkimhub Seluma Usulkan 2.200 Unit BSPS
Kamis 10-10-2024,10:47 WIB
46 Unit RTLH akan Dibangun Untuk Warga BS, APBD P BS
Selasa 03-09-2024,07:40 WIB
40 Unit Bantuan Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di APBDP Tahun 2024
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,17:23 WIB
Tujuh Terdakwa Korupsi Pembebasan Lahan Perkantoran Pemkab Seluma Dituntut Jaksa
Selasa 13-01-2026,18:00 WIB
Mantan Bupati Seluma Mulai Diadili, Didakwa Pasal Berlapis Kasus Korupsi Pembebasan Lahan Perkantoran
Rabu 14-01-2026,09:06 WIB
Pemutusan Kontrak PPPK Berpotensi Terjadi di Banyak Daerah, PPPK Diminta Bersatu
Selasa 13-01-2026,16:12 WIB
Sejumlah Jabatan Kepala OPD Seluma Masih Kosong, Bupati Targetkan Definitif Februari
Selasa 13-01-2026,17:25 WIB
Mitsubishi Triton: Mobil Desain Canggih Mesin Double Cabin yang Mampu Menaklukkan Segala Medan dan Nyaman
Terkini
Rabu 14-01-2026,14:05 WIB
Dusit Records All-Time High Hotel Signings in 2025, Positions for a Strong Year of Openings in 2026
Rabu 14-01-2026,13:18 WIB
Mobil Triton Desain Canggih Mesin Double Cabin yang Mampu Segala Medan, Populer Indonesia
Rabu 14-01-2026,13:09 WIB
Dunia Gelap oleh Kemaksiatan: Isyarat Nyata Tanda-Tanda Kiamat Besar yang Kian Mendekat
Rabu 14-01-2026,12:13 WIB
Kondisi di Iran Makin Mengkhawatirkan, Ribuan Korban Demo Berjatuhan
Rabu 14-01-2026,11:51 WIB