HIPMI Seluma Berbagi di Bulan Ramadhan

Senin 25-04-2022,02:18 WIB
Reporter : Radar seluma
Editor : Radar seluma

radarselumaonline. BPC HIPMI Seluma melakukan berbagai kegiatan di bulan Ramadhan 2022 ini. Mulai dari memberikan santunan kepada anak yatim dan piatu dan kurang mampu. Membagikan 200 paket serta berbagi takjil dan berbuka bersama. Salah satu yang disantuni panti Yayasan Hidayatullah Seluma dan anak piatu di Kelurahan Sido Mulyo Seluma Selatan.

Dikatakan Ketua BPC HIPMI Seluma, April Yonis, SE kegiatan ini merupakan kepedulian pengurus HIPMI Seluma kepada sesama. \'\'Kita berbagi dengan sesama di bulan suci Ramadhan ini. Serta memberikan santunan kepada panti asuhan dan anak-anak yatim yang membutuhkan. Mudah-mudahan apa yang kami berikan ini, bisa meringankan mereka di bulan suci ini,\'\'jelasnya.(**)

Tags :
Kategori :

Terkait