Rumah Warga Taba Seluma Kebakaran

Senin 21-03-2022,02:46 WIB
Reporter : Radar seluma
Editor : Radar seluma

SUKAMARINDU - Rumah milik Suyadi warga Desa Taba Kecamatan Talo Kecil ludes terbakar, kejadian ini terjadi pada minggu sore sekitar Pukul 17.00 WIB. dari data yang dihimpun Radar Seluma di lapangan, kebakaran tersebut diduga akibat konslet listrik. Dikatakan Suyadi kemarin (21/3), saat rumah terbakar, t rumahnya dalam keadaan kosong. Pemilik rumah pergi keluar daerah ke Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong. Diduga api dari dalam rumah. Dari peristiwa tersebut, yidak ada jatuh korban. Namun korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah. Barang-barang milik korban yang ada di dalam rumah hangus dilalap api. Saat itu masyarakat setempat sudah berupaya untuk memadamkan tapi dengan menggunakan peralatan seadanya. Kebakaran rumah korban diketahui saat ada warga melihat ada asap keluar dari bagian dalam rumah. Padahal di rumah ini sedang tidak ada penghuninya. Dijelaskan Kades Taba rumah milik warga hangus terbakar dari keterangan Kadus saat kejadian musibah kebakaran, rumah dalam kondisi kosong karena pemilik rumah sedang berada di luar dusun. Pada saat kebakaran warga sekitar lokasi teriak untuk meminta bantuan, namun rumah tidak bisa di selamatkan oleh warga memang bangunan ini terbuat dari setengah beton. Kejadian tersebut sudah diberi tahukan pemilik rumah untuk melihat kondisi rumahnya ludes terbakar. Kmai masyarakat sudah berupaya untuk memadamkan api karena apinya terlalu besar sehingga api membakar di bagian dalam rumah sehingga warga sulit untuk mematikan api tersebut sementara pemandangan kebakaran tiba di lokasi rumah sudah mulai Habis. (Apr)

Tags :
Kategori :

Terkait