PEMATANG AUR - Isu rotasi pejabat eselon II setara dengan Kepala Dinas Badan dan Kantor semakin santer. Seiring Izin Job Fit pejabat eselon II saat ini sudah dalam proses di Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Izin permohonan rekomendasi KASN tersebut telah disampaikan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) ke KASN. Sebagaimana diutarakan oleh Kepala BKPSDM Ikhwan Effendy S. Sos melalui Kabid pengembangan pelatihan kepegawaian, Nurlin ST MM. Ia mengatakan bahwa, surat permohonan rekomendasi ke KASN telah disampaikan. Dengan melampirkan masing-masing jabatan. \"Kalau sekarang itu sudah diajukan ke KASN, termasuk nama-namanya,\" kata Nurlin kepada wartawan, kemarin. Menurutnya, setelah rekomendasi dari KASN diterima, nanti akan membentuk Pansel lima orang. Yang terdiri dari akademisi dan pejabat Pemda Seluma sendiri. \"Masih menunggu, mungkin tidak lama lagi akan turun,\" jelasnya. Sementara itu, Menurutnya Job fit ini menyebutkan nama orangnya saja. Bukan nama OPD nya. Sehingga, nama-nama pejabat yang diusulkan ke KASN. Dimana, pejabat yang diusulkan ini pernah menduduki jabatannya paling sedikit satu tahun tujuh bulan. \"Yang disampaikan itu nama-namanya bukan OPD nya,\" sampainya. Nurlin menyebutkan 24 OPD ini diluar 6 OPD yang mengikuti seleksi JPT sebelumnya. Kemudian, ada juga dua OPD yang saat ini masih kosong. Yaitu Sekwan dan Dinas Pendidikan. \"Termasuk pejabat yang akan pensiun juga diusulkan job fit. Mengenai nanti akan diganti atau tidak. Itu merupakan wewenang kepala daerah,\" tandasnya. (ndi)
24 Pejabat Eselon II, Bakal Dirotasi
Kamis 26-08-2021,01:06 WIB
Editor : Radar seluma
Kategori :